Bimbingan Teknis Penilaian Kesehatan Simpan Pinjam Koperasi


Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja Kota Banjarmasin  menggelar Bimbingan Teknis Penilaian Kesehatan Simpan Pinjam Koperasi. Kegiatan ini digelar untuk meningkatkan kemampuan para pengurus koperasi dalam melakukan penilaian kesehatan Simpan Pinjam Koperasi.

"Peserta yang mengikuti Bimtek Penilaian Kesehatan nantinya diharapkan memahami teknik melakukan penilaian kesehatan koperasi serta dapat membaca dan menganalisa hasil penilaian kesehatan koperasi yang mana  Penilaian kesehatan ini, akan menjadi tolak ukur perkembangan koperasi di lapangan sehingga para pengelola koperasi akan dapat memahami bagaimana kinerja pengelolaan koperasi" jelas Kadiskopumker Kota Banjarmasin Bapak H.M Isa Ansari S.E.,M.AP  di Hotel Banjarmasin Internasional, Kamis, 13 Juni 2023.
 
Adapun Kegiatan ini diikuti oleh 30 Orang Pengurus Koperasi yang ada di Kota Banjarmasin dan akan berlangsung  selama 3 Hari yaitu mulai tanggal 13-15 Juni 2023.

Galeri Kegiatan




 



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama